Minggu, 29 Oktober 2017

Jibo, Robot Rumahan yang Dapat Jadi Teman


Robot

Jakarta - Kehadiran robot yang dapat membantu kehidupan manusia terus saja dikembangkan. Hal itu dibuktikan dengan kesiapan robot sosial bernama Jibo yang akan dilepas ke pasaran dalam waktu dekat.
Jibo disebut-sebut sebagai robot sosial pertama di dunia. Setelah lebih dari tiga tahun melakukan kampanye di Indiegogo, robot ini akhirnya akan dilepas ke pasaran dengan harga US$ 899 atau sekitar Rp 12 juta.

Image result for Jibo

"Hari ini kami mengumumkan pencapaian luar biasa dari perusahaan kami dan dalam sejarah robot, kami sangat bersemangat agar konsumen menyambut robot ini," ujar CEO Jibo Steve Chambers seperti dikutip dari Venture Beat, Sabtu (28/10/2017).
Bersamaan dengan kehadiran robot ini, perusahaan juga akan merilis software developer kit robot ini mulai tahun depan. Dengan software ini, pengembang dapat menciptakan aplikasi yang memanfaatkan seluruh kemampuan dari robot Jibo.
Sekadar informasi, robot Jibo memiliki kemampuan untuk mengenali wajah dan suara penggunanya. Robot ini dibekali dengan beragam kemampuan, seperti menceritakan lelucon, mendongeng, termasuk mengingat hal yang disukai dan tidak disukai oleh penggunannya.
Berbekal kemampuan tersebut, Jibo disebut sebagai robot yang dapat menjadi teman, tak sekadar asisten. Jibo sendiri dikembangkan oleh Director dari Personal Robots Group di MIT Media Laboratory Cynthia Breazel.
Menurut rencana, robot ini akan mulai dikapalkan November 2017. Perusahaan menyebut lebih dari 2.500 penyokong dana untuk proyek ini sudah mendapatkan Jibo. 

0 komentar:

Posting Komentar