Sabtu, 12 Agustus 2017

Apa Jadinya jika Supermarket Berubah Jadi Online, Nih Penampakannya!



LONDON – Di zaman yang serbadigital seperti sekarang ini, banyak hal telah berubah. Perubahan tersebut paling banyak terjadi dalam versi online atau digital, seperti perubahan yang satu ini. Jika biasanya, Anda harus pergi ke supermarket untuk membeli berbagai macam kebutuhan rumah tangga, hal itu mungkin tidak lagi perlu Anda lakukan. Pasalnya di Inggris mulai diciptakan sebuah supermarket online.
Supermarket online yang dinamakan Robocado ini sukses menjadi truk delivery tanpa awak pertama yang ada di London. Ke depannya, inovasi tersebut akan diluncurkan secara serentak diseluruh kawasan Inggris pada 2019.
Cara kerja truk supermarket online ini yakni dengan datang dari rumah ke rumah serta membawakan beragam bahan makanan. Supermarket online ini sendiri bisa bekerja tanpa menggunakan supir di dalamya. Sehingga bisa lebih meningkatkan keamanan dan menambah kecepatan sampainya barang kepada pelanggan.
Sistem ini akan dikomersialkan secara resmi pada 2019. “Kami juga dapat belajar lebih mengenai langkah selanjutnya terhadap truk ini, sebelum akhirnya pemesanan tanpa awak ini menjadi lebih efisien bagi partner kami di Ocado Smart Platform,” ungkap perusahaan dalam keterangan di blog, yang berhasil dinukil Okezone melaluiDaily Mail.
Selama 10 hari, truk ini telah melakukan tugasnya membawa bahan makanan dengan dibantu melalui energi Electric CargoPod. Ini adalah sebuah kendaraan legal di jalan yang dilengkapi dengan multiple sensors camera. Kamera tersebut ditempatkan pada bodi kendaraan yang berfungsi untuk menavigasi keamanan di jalan yang dilalui.
Truk ini bisa membawa lebih dari 128 kg bahan makanan setiap harinya. Bahkan pelanggan yang membutuhkan pesanan bisa mengambil sendiri bahan makanan tersebut saat sudah ada tiba di rumah. Truk ini juga akan membawa barang belanjaan Anda di dalamnya.
Selama masa percobaan, pelanggan yang menggunakan teknologi ini tetap diminta untuk menaiki truk ini, terutama untuk membawa barang belanjaan mereka ditaruh di dalam truk dan mengontrol saat dalam kondisi darurat. Namun perusahaan sendiri percaya bahwa robot dalam wujud supermarket online ini nantinya bisa mengambil alih semua tugas tersebut agar pelanggannya nyaman. 

0 komentar:

Posting Komentar